Ticker

6/recent/ticker-posts

Kapolres Rohil Bantu Perbaiki Rumah Warga


ROHIL- Sama Sekali tidak ada kaitan nya dengan Politik dan Pencitraan,Panggilan jiwa untuk mengulurkan bantuan terhadap sesama insan itu memang lahir dari sanubari yang lembut, peka melihat dan merasakan kesulitan hidup yang di alami saudaranya dan semoga yang demikian termasuk orang orang yang di Rahmati Allah SWT.

Usai Sholat Jumat (31/08) Kapolres Rokan Hilir AKBP Sigit Adiwuryanto SIK.MH  menyambangi kediaman Ibu Maisaro di Jalan Mustafa RT. 07 / RW. 02 10 Desa melayu Besar Kecamatan  Tanah Putih Tanjung melawan.

Kapolres AKBP Sigit Adiwuryanto  di damping  jajarannya bertemu langsung dengan Ibu beranak tujuh  sekaligus melihat kondisi rumah mulai dari depan hingga belakang dan setiap sudut rumah yang sangat memprihatinkan untuk di huni,bersamaan dengan itu Kapolres langsung menyerahkan Bantuan Sembako guna meringankan kebutuhan ibu Maisaro (58) sekeluarga.

“Kami akan membantu memperbaiki rumah Ibu,ibu bersabar ya. Sapa Kapolres kepada bu Maisaro dengan nada yang menyejukkan yang di dengar oleh anak Maisaro.

Suasana haru biru atas kunjungan Kapolres Rohil dan jajaran tak dapat di gambarkan oleh keluarga Maisaro,terlebih lagi Kapolres telah meluangkan waktunya seraya bercerita ringan dan santai tentang kehidupan Keluarga Maisaro sehari hari.

Pada intinya Maisaro yang sudah lama menjanda ini sangat bersyukur kepada  Allah SWT yang telah nyata memberikan Pertolongan lewat perantaraan tangan Petinggi Polri Kabupaten Rokanhilir.

“ Alhamdulillah, kami sekeluarga tidak menyangka kalau Bapak kapolres dan jajaran nya mampir ke gubuk  kami,mau nangis rasanya tadi melihat bapak bapak berpakaian Polisi datang kesini yang membawa kabar baik,hanya doa yang dapat kami berikan ,semoga Allah mudahkan semua urusan Bapak Kapolres dan semoga Keluarganya bahagia dan panjang Umur.ucap Maisaro ketika di Tanya bagaimana kah perasaannya saat di datangi  Kapolres Rohil dan jajaran.






Sumber: Sumatratimes.com.