Ticker

6/recent/ticker-posts

Udo Jai Kritik Perusahaan di Sungai Sembilan, Terkait Jalan Lintas Purnama Lubuk Gaung Banyak Rusak


DUMAI - Akhir-akhir ini kondisi Jalan Lintas Purnama Lubuk Gaung sepertinya semakin parah, yang mana jalan ini terus dilalui mobil ukuran tonase sedang maupun berat menuju ke beberapa perusahaan yang ada di wilayah Kecamatan Sungai Sembilan. 

Sehingga mengakibatkan jalan ini banyak berlubang-lubang yang dapat menyebabkan kecelakaan bagi masyarakat pengguna kendaraan baik sepeda motor maupun roda 4.

Hal ini menjadi perhatian salah seorang Tokoh Muda Dumai Jailani, A.M, iapun mengajak 25 Ketua RT dan Masyarakat Kelurahan Purnama serta Tokoh-Tokoh masyarakat lainnya, untuk membahas kondisi Jalan Lintas Purnama Lubuk Gaung tersebut. 

Ajakan tersebut disampaikan Jailani kepada awak media, agar masyarakat tempatan untuk bersama-sama menyuarakan akan hal ini, agar persoalan ini menjadi perhatian khusus oleh pihak perusahaan.

Sementara akses jalan tersebut merupakan urat nadi akses transportasi masyarakat, bukan saja akses jalan masyarakat, tapi jalan tersebut juga satu-satunya akses transportasi pihak perusahaan swasta di kawasan industri Lubuk Gaung.

Tingginya Aktifitas transportasi kandaraan bertonase berat mengangkut komoditas perusahan mengakibatkan fisik jalan cepat rusak. Kenapa tidak. Karena kekuatan fisik jalan tidak tertampung dengan bobot kandaraan berat. Menurut saya, masyarakat Purnama hanya dapat debu,” cetus Tokoh Muda yang selalu disapa akrabnya Udo Jai ini, Selasa (25/02/2020).

Padahal, lanjut Udo Jay, Jalan Lintas Purnama ini adalah penghubung bagi seluruh perusahaan yang ada di Kecamatan Sungai Sembilan," imbuhnya. 

Menurut Udo Jai ini, bahwa tak hanya jalan rusak yang tidak terperhatikan, Dana CSR Perusahaan hingga tenaga kerja juga didug minim tersalurkan.

"Mari kita rapatkan barisan, karena masyarakat purnama hanya dapat debu, semantara pintu gerbang seluruh perusahaan yang berada di kecamatan sungai sembilan tetap melintasi jalan lintas wilayah purnama," beber Udo Jai.

Lanjutnya,"Kita berharap kepada pihak-pihak Perusahaan yang ada di wilayah Kecamatan Sungai Sembilan, agar memperhatikan jalan-jalan yang rusak tersebut, kemudian benar-benarlah salurkan CSR tersebut kepada masyarakat tepat sasaran." tegas Jailani. 



Sumber: Jailani
Penulis: Budi