Ticker

6/recent/ticker-posts

Kapolsek Tanah Putih Jahit 75 Bendera Untuk Warga Kurang Mampu


ROHIL- Dalam menyambut hari besar HUT kemerdekaan RI yang ke 75, Kapolsek Tanah Putih Kompol Y E Bambang D SH bersama Bhabinkamtibmas dan ketua ranting bhayangkari Polsek Tanah Putih laksanakan kegiatan himbauan pemasangan bendera Merah Putih kepada masyarakat di Kec. Tanah Putih Kab. Rohil dan ada beberapa warga yang tidak mempunyai bendera, akhirnya Kapolsek menjahit 75 bendera untuk warga tersebut, Jum'at 14 Agustus 2020 Pukul 09.30 Wib.

Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK melalui Kapolsek Tanah Putih Kompol Y E Bambang D SH di dampingi Kabag Humas Polres Rohil Akp Juliandi SH mengatakan," Dalam kegiatan himbauan pemasangan Bendera Merah Putih ini berdasarkan Surat Telegram Kapolri di laksanakan di tiap-tiap Kantor pemerintahan dan Pos jaga serta rumah penduduk," Jelas Kompol Y E Bambang D SH.


" Kapolsek melalui Bhabinkamtibmas memberikan himbauan, yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas kepada masyarakat untuk memasang bendera merah putih, tetapi setelah lebih 1 Minggu, masih banyak yang tidak memasang bendera dengan alasan tidak punya bendera," Ucap Kapolsek.

Lanjut Polsek, Kemudian Kapolsek Tanah Putih Kompol Y.E. Bambang Dewanto, SH, menjahit sendiri bendera merah putih sebanyak 75 lembar, kemudian dibagikan kepada masyarakat melalui Bhabinkamtibmas dan langsung oleh Kapolsek bersama Ketua Ranting Bhayangkari Tanah Putih dan personil Polsek Tanah Putih," Papar Kompol Y E Bambang D SH.

" Saya juga menghimbau kepada semua warga Kec. Tanah Putih, agar setiap masyarakat wajib menjaga lingkungan agar tetap bersih dan sehat, mengurangi aktifitas ditempat umum dan keramaian, serta selalu memakai masker apabila keluar rumah," Himbau Kompol Y E Bambang D SH.



Editor: Toni Octora.