Ticker

6/recent/ticker-posts

DPC LLMB Bagan Sinembah Gelar Rapat Kerja Perdana


 

ROHIL- DPC Dewan Pimpinan Cabang LLMB Lembaga Laskar Melayu Bersatu Kecamatan Bagan Sinembah Kab. Rohil laksanakan kegiatan rapat kerja perdana di kediaman Datuk Panglima Bungsu Deni Indrawan S.Pd Jalan Jalinsum Riau-Sumut Bagan Batu KM 01 PT. Kura Kec. Bagan Sinembah Kab. Rohil,  Jum'at 05 Maret 2021 Pukul 20.00 Wib. 


DPC LLMB Kecamatan Bagan Sinembah Datuk Panglima Bungsu Deni Indrawan SPd dalam sambutannya mengatakan, Alhamdulillah terimaksih kami ucapkan kepada semua pengurus DPC Dewan Pimpinan Cabang LLMB Bagan Sinembah dalam acara rapat kerja perdana ini," Jelas Deni Indrawan.



Berdasarkan keputusan Datuk Panglima Muda LLMB Lembaga Laskar Melayu Bersatu Nomor: KEP/-03/SK.DPD/LLMB/II/2021. Tentang pengangkatan penasehat dan pengurus DPC Kec. Bagan Sinembah, LLMB Kab. Rohil Provinsi Riau masa bhakti 2021-2026," Ucap Deni Indrawan S.Pd.


Dan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1985 tentang organisasi kemasyarakatan. Peraturan pemerintah RI Nomor 18 Tahun 1986 tentang pelaksanaan Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1985. Dan deklarasi lembaga laskar melayu bersatu pada Tanggal 27 September Tahun 2004," Terang Deni. 


Maka, pada malam rapat kerja perdana pengurus ini saya bagikan SK surat keputusan kepada semua pengurus DPC LLMB Kec. Bagan Sinembah Kab. Rohil Provinsi Riau," Tegas Deni Indrawan S.Pd.


Sekretaris DPC LLMB Kec. Bagan Sinembah Kab. Rohil Datuk Setia Usaha Zulfikar dalam sambutannya mengatakan, adapun agenda rapat kerja perdana kita malam ini yaitu, ada 6 poin, yang pertama tentang Sekretariat, yang kedua tentang pemasangan Baliho diperbatasan," Ungkap Zulfikar.


Poin yang ketiga tentang kerjasama dengan sponsor-sponsor yang ada, yang keempat tentang Silat atau Kompang, yang kelima tentang baju seragam LLMB, yang keenam tentang pembagian SK surat keputusan berdasakan nama-nama yang masuk," Terang Zulfikar. 


Setelah bergulirnya rapat kerja perdana, dan sudah disepakati bersama, bahwa tentang sekretariat LLMB ada dari salah satu donatur mengarahkan ke Ruko KM 03. Untuk pemasangan baliho diperbatasan dengan bertuliskan," anda memasuki wilayah bumi lancang kuning, dimana bumi dipijak, disitu langit dijunjung," Ungkap Zulfikar. 


Terkait tetang Silat dan Kompang, kita sengaja memanggil guru silat 2 orang, namanya Silat 21 hari dari Kec. Kubu. Alhamdulillah Hampir 70% semua pengurus dan anggota belajar nantik belajar Silat 21 hari bersama-sama," Imbuh Zulfikar. 


Selain belajar Silat, juga akan belajar seni tari  Silat persembahan dan Silat tari penyambutan, jadi kita akan bekerjasama setiap instansi baik pemerintah maupun swasta, apabila ada acara hari-hari besar, atau acara pesta pernikahan kita yang akan turun dan memainkan Silat dan Kompang," Kata Zulfikar. 


Saya berharap kerjasama tim pengurus dan anggota LLMB lembaga laskar melayu bersatu yang solid, saling bahu membahu, demi kemajuan LLMB Kec. Bagan Sinembah ini," harap Zulfikar.



Editor: Toni Octora.