ROHIL- Seorang warga, Imai yang berdomisili di jalan Krenggel Bagansiapiapi, kepenghuluan Bagan Jawa, kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) menerima bantuan bedah rumah sebesar Rp. 10 Juta Rupiah dari badan amal zakat nasional (Baznas) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil).
Bantuan tersebut langsung diserahkan oleh ketua Baznas Rohil H. Baharuddin, Sag kepada mustahak, Kab. Rohil, Selasa (12/10/2021).
Ketua Baznas Rohil H. Baharuddin S.ag langsung menyerahkan bantuan di kediaman Imai yang menerima bantuan tersebut. Baharuddin dalam kesempatan ini mendoakan kepada masyarakat yang telah menerima bantuan, agar dimurahkan rezeki, dipanjangkan umur dan keluarga yang sakinah mawaddah dan warohmah.
Ia juga berharap, agar penerima bantuan mempergunakan bantuan tersebut dengan sebaik baiknya. Sebagai warga penerima bantuan yang masuk terkategorikan kedalam 8 asnaf penerima bantuan dari Baznas," harapnya.
Ketua Baznas mengharap bantuan bedah rumah tersebut dipergunakan dengan sebaik mungkin untuk keperluan peralatan bangun ruah seperti papan, beluti, kayu dan peralatan lainnya untuk memperbaiki rumah.
“Mudah-mudahan dengan di bantunya uang sebesar 10.000.000.rupiah, rumah atau kediaman Imai lebih baik,” tuturnya kepada jurnalis indonesiasatu.co.id.
Dijelaskannya, bahwa dana baznas merupakan dana zakat yang diambil dari 2, 5 persen gaji pegawai negeri (ASN) Pemkab Rohil untuk bisa bermanfaat bagi masyarakat yangkurang mampu.
“Semoga pegawai atau ASN yang telah mengeluarkan zakat dimurahkan rezekinya hingga berlipat-lipat ganda oleh Allah," kata Baharudin.
Sumber: indonesiasatu.co.id.
Reporter: TO..