Ticker

6/recent/ticker-posts

Wakil Ketua DPRD Sofyan: Baju Adat Pengantin Bisa Dipatenkan Sebagai Kekayaan Melayu Bengkalis


BENGKALIS
| Erapublik.com - Himpunan Ahli Rias Pengantin Indonesia (HARPI) Melati  Kabupaten Bengkalis bekerjasama dengan Pimpinan DPRD Kabupaten Bengkalis Sofyan S.Pdi, M.Si melaksanakan diskusi " Pembakuan Baju Pengantin Adat Melayu Bengkalis "bertempat di rumah dinas wakil ketua DPRD Bengkalis jalan pembangunan Desa Kelapapati, Kecamatan Bengkalis, Senin (18/10/2021).

Untuk menentukan baju pengantin khas Melayu Bengkalis Riau, HARPI Bengkalis membuat kesepakatan untuk melaksanakan PEMBAKUAN baju pengantin adat Melayu khas Bengkalis Riau, yang mana selama ini di klaim Melayu Bengkalis belum memiliki khas baju pengantin.

Wakil Ketua DPRD Bengkalis Sofyan S.Pdi., M.Si saat diwawancarai media ini menjelaskan," Alhamdulillah pada sore hari ini kita telah melaksanakan kegiatan diskusi tentang pakaian pengantin adat Melayu khususnya Kabupaten Bengkalis, kegiatan ini berlangsung dengan lancar dan mendapatkan respon yang luar biasa," terang Sofyan.


Saya secara pribadi berharap bagaimana ini nanti akan ditindaklanjuti oleh pemerintah untuk penetapan pakaian pengantin khas Bengkalis, dan selanjutnya kita berharap bisa dipatenkan sebagai kekayaan Melayu Bengkalis, dan kemudian kita bisa memiliki kebanggaan bahwa kita disini punya hak paten pakaian pengantin khas melayu, sehingga ini tidak bisa diklaim oleh daerah atau negara lain," ucap Sofyan.

Yang lebih penting lagi adalah, bagaimana yang akan datang kita bisa memiliki kebanggaan, Memiliki budaya yang kuat tentang daerah yang kaya dengan budaya ini, dan tentunya ini menjadi kekuatan untuk mempererat dan pemersatu kita sebagai anak Jati diri Bengkalis," tambah Sofyan.

Turut hadir dalam acara Diskusi Pembakuan Baju Pengantin Adat Melayu Bengkalis, Ibu  Melati sesepuh Harpi Melati Bengkalis,  ketua MKA LAMR Kab. Bengkalis H. Zainuddin, Ketua MUI Bengkalis Buya Amrizal, Kabid Budaya Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kab. Bengkalis Khairani, Balitbang Kab. Bengkalis, tokoh adat dan tokoh masyarakat, H.Heru Wahyudi, Rusli, Isnaini, Sekretaris Dewan Kesenian Kab. Bengkalis Iskandar Zulkarnain, Ketua dan pengurus  DPC Tiara Kab. Bengkalis dan Pengurus Harpi Melati Bengkalis.


Penulis : Ramadhan