Ticker

6/recent/ticker-posts

Cegah C-19, Polsek Kubu dan Upika Bagikan 200 Masker ke Warga


ROHIL- Guna memutus penularan Covid-19 di Wilayah Hukum Polsek Kubu, Personil Polsek Kubu bersama Pemerintah Kecamatan dan Puskesmas serentak membagikan 200 Lembar masker Gratis, Kamis, 10 September 2020.

Kapolsek Kubu Iptu Rudy dalam kesempatan itu mengatakan," Harapannya  dapat memotivasi masyarakat supaya mau bersatu padu dalam gerakan memakai masker. Tujuannya, memberantas penularan Covid-19,” Ucap Kapolsek Kubu Iptu R. Sudaryono. S,. S.I.K, M.M.

" Pembagian Masker serentak dilakukan di beberapa lokasi. Di bundaran Tanjung Lumba lumba Kel. Teluk Merbau Kec. Kubu dan Pasar Pelita Kep. Rantau Panjang Kiri Kec. Kubu Babussalam," Jelas Iptu Rudy.

Lanjut Kapolsek, Pembagian di jalan menyasar para pengendara yang tidak memakai masker. Menurut Rudy, pembagian juga serentak dilakukan di Desa-Desa. Ini untuk menguatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya memakai masker. “Agar masyarakat bisa menyadari bagaimana pentingnya masker ini untuk kesehatan,” tegasnya.

Bukan sekedar membagikan masker. Kegiatan itu juga menjadi sarana untuk mengedukasi masyarakat, tentang manfaat masker dan cara menggunakan masker yang baik dan benar.

Masker merupakan salah satu alat pelindung diri (APD) yang digunakan untuk melindungi diri sendiri dan orang lain dari penularan virus melalui saluran pernapasan. Kegiatan pembagian masker tersebut merupakan dukungan Polsek Kubu terhadap kegiatan pembagian masker gratis secara serentak untuk mencegah terjadinya penularan Covid-19," Papar Kapolsek.

Saya juga menghimbau kepada semua warga Kec. Kubu, agar setiap masyarakat wajib menjaga lingkungan agar tetap bersih dan sehat, mengurangi aktifitas ditempat umum dan keramaian, selalu mencuci tangan, serta selalu memakai masker apabila keluar rumah," Himbau Iptu Rudi Sudaryono SIK MM.



Sumber: Kbg Hms Polsek Kubu.
Editor: Toni Octora.