Ticker

6/recent/ticker-posts

Sofyan Wakil Ketua DPRD Bengkalis Gelar Reses Di Desa Pedekik

BENGKALIS - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis Sofyan, S.Pdi., M.Si Melaksanakan Reses di Dusun Kelapasari Desa Pedekik Kecamatan Bengkalis, Senin (28/03/2022).

Sudah menjadi kewajiban sebagai wakil rakyat melaksanakan Reses guna untuk  menampung jemput aspirasi dari masyarakat wilayah dapil Bengkalis dan Bantan.

Kedatangan Wakil Ketua DPRD Sofyan disambut dengan pengalungan bunga serta diiringi tabuhan kompang oleh masyarakat Dusun Kelapa Sari.

Sebelum acara dimulai terlebih dahulu menyanyikan lagu Indonesia Raya sebagi bentuk rasa cinta terhadap NKRI dan dilanjutkan dengan pembacaan do'a.

Beberapa masyarakat yang hadir dalam acara reses tersebut menyampaikan beberapa usulan terkait infrastruktur, rumah ibadah, pendidikan dan kesehatan kepada wakil ketua DPRD Sofyan, saat sesi tanya jawab.

Menanggapi usulan dari masyarakat Sofyan menyampaikan, Beberapa usulan dari masyarakat yang disampaikan, Akan kita tampung dan akan kita usulkan di lembaga DPRD dan akan kita paripurnakan bersama pemerintah Kabupaten Bengkalis.

"Kita sama-sama berdoa semoga apa yang bapak dan ibuk harapkan bisa terealisasi sesuai apa yang kita inginkan, karna doa bapak-bapak dan ibu-ibu semua sangat di harapkan agar apa yang menjadi keinginan selama ini bisa terwujud," papar Sofyan.

Tampak hadir Kepala Desa Pedekik Syaifullah, Sekdes, Kepala Dusun Kelapasari, Tokoh Agama, Tokoh masyarakat, RT/RW dan ratusan masyarakat.

Usai melaksanakan reses, Sofyan melakukan kunjungan ke rumah seorang warga di Desa Pedekik untuk memberikan bantuan berupa sembako. 



(Galeri DPRD Bengkalis)