Ticker

6/recent/ticker-posts

Kades Palkun : Terimakasih Bupati Bengkalis, Dana Bermasa Sangat Membantu Kemajuan Desa


BENGKALIS
, Erapublik.co - Pemerintah Kabupaten Bengkalis di bawah pimpinan Bupati Kasmarni dan Wakil Bupati Bagus Santoso mengucurkan bantuan keuangan 1 milyar 1 Desa, dana yang dikucurkan ditahun 2022 ini dimanfaatkan Pemerintah Desa se Kabupaten Bengkalis salah satunya Desa Palkun untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, salah satunya pembangunan infrastuktur Desa.

Kepala Desa Palkun, Samsul kepada media ini Jum'at 30 Desember 2022 menjelaskan, dana Bermasa yang dikucurkan Pemkab Bengkalis bertujuan agar Desa dapat terus berupaya membangun desanya, demi terciptanya desa mandiri, maju dan sejahtera.

Karena itu, Kades Samsul memanfaatkan dana tersebut secara maksimal dan mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis atas bantuan BKK Bermasa 2022. Sehingga dengan bantuan dana ini banyak bisa membantu membangun Desa Palkun kedepannya.

"Kami (Pemdes_red) berharap semoga bantuan dana Bermasa ini tetap berlanjut sehingga bisa membantu pembangunan dan meningkatkan SDM masyarakat Desa Palkun khususnya," harap Kades.

Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada masyarakat desa Palkun, kaur Desa, staf dan pendamping pembangunan Desa Palkun atas perhatiannya dan dampingannya terhadap kegiatan infrastruktur sehingga kegiatan pembangunan terselesaikan.


Penulis : Ramadhan