Ticker

6/recent/ticker-posts

Deklarasi Pemilu Damai 2024 Dihadiri Kepala Seksi Ideologi, Pertahanan dan Keamanan Bid Intelijen Kejati Riau


PEKANBARU- Bertempat di Ballroom SKA Co-Ex Pekanbaru Jalan Soekarno Hatta, Kelurahan Delima, Kecamatan Tampan, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Dr. Supardi yang dalam hal ini diwakili oleh Kepala Seksi Ideologi, Politik, Pertahanan dan Keamanan Bidang Intelijen Kejaksaan Tinggi Riau Edy Monang Samosir, S.H., M.H.


Menghadiri Kegiatan Deklarasi Pemilu Damai Tahun 2024 dengan Tema “Pemilu yang Bersih, Aman, Kondusif dan Berintegritas” di Provinsi Riau. Senin 28/08/2023 Pukul 09.10 Wib.


Turut hadir dalam kegiatan Deklarasi tersebut Gubernur Riau Drs. H. Syamsuar, M.Si, Ketua DPRD Provinsi Riau Yulisman, S.Si, M.M, Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Dr. Supardi yang dalam hal ini diwakili oleh Kepala Seksi Ideologi, Politik, Pertahanan dan Keamanan Bidang Intelijen Kejaksaan Tinggi Riau Edy Monang Samosir, S.H., M.H, Kapolda Riau Irjen. Pol. Mohammad Iqbal, S.I.K., M.H, Danrem 031/WB yang dalam hal ini diwakili oeh Kasrem 031/WB Kolonel.Inf Achmad Daeng Leo, S.H.


Danlanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Mohammad Nurdin, Danlanal Dumai Kolonel laut (P) Kariady Bangun,S.E.,M.Tr.Hanla,M.M, Kabinda Riau yang dalam hal ini diwakili oleh Kasubag Minperskue Binda Riau Mawardi Idris,S.In, Kaban Kesbangpol Provinsi Riau Jenri Salmon Ginting,AP,M.Si, Wakapolda Riau Brigjen Pol Kasihan Rahmadi S.H., M.H.


Dansat Brimob (Kombes. Pol. Ronny Lumban Gaol, S.I.K, Pj. Walikota Pekanbaru Muflihun, S.STP., M.AP, Walikota Dumai H. Paisal, SKM.,MARS, Bupati Bengkalis Kasmarni,S.Sos,MMP, Bupati Kab. Kep. Meranti AKBP (Purn.) H. Asmar, Bupati Pelalawan H. Zukri, Bupati Rokan Hulu Letnan Kolonel Arh (Purn.) H. Sukiman.


Bupati/Walikota Se Provinsi Riau atau yang mewakili, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Ilham Muhamad Yasir, S.H., LLM, Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Riau Alnofrizal, SE., M.IKom, Ketua Umum MKA Datuk Seri Marjohan Yusuf, serta Para Pengurus Partai sebanyak 18 Partai di Provinsi Riau.


Dalam sambutannya, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau Ilham Muhammad Yasir, S.H., LLM, menyampaikan bahwa kurang lebih 5 bulan 10 hari lagi, kita akan bersama-sama menuju puncak helat pesta rakyat, berjuluk Pesta Demokrasi Pemilihan Umum Serentak Tahun 2024 yang insyaallah akan digelar di hari Rabu tanggal 14 Februari 2024 atau kalau hitungan hari, terhitung Senin hari ini, kurang lebih 170 hari lagi. 


Dan juga, tanpa terasa sudah 1 tahun 2 bulan, kami jajaran penyelenggara Pemilihan Umum (Pemilu) Komisi Pemilihan Umum (KPU) & Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) sudah menjalankan tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 ini, sejak tahapan ini resmi di mulai pada 14 Juni tahun 2022 lalu. 


Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau Ilham Muhammad Yasir, S.H., LLM, menyampaikan bahwa Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau sudah menjalankan 5 (lima) tahapan utama mulai dari:


1). Penetapan Partai Politik peserta Pemilu ada sebanyak 18 partai politik .

2). Penetapan Daerah Pemilihan di tingkat Provinsi ada 8 (delapan dapil untuk 65 kursi, dan 2 (dua) dapil di tingkat pusat, dan ada 13 kursi.


3). Pemutakhiran Data Pemilih kami di Riau sudah menetapkan dalam DPT ada sebanyak 4.732.174 pemilih, yang akan memberikan suaranya di 19.366 TPS.


4). Kemudian kami telah melakukan rekrutmen Badan Adhoc ada sebanyak 860 orang anggota PPK di 172 Kecamatan, merekrut 5.586 orang anggota PPS yang tersebar di 1.862 Desa/Kelurahan.


Dan 5). Kemudian tahapan Pencalonan yang sedang berjalan sampai tahapan pengumuman DCS ada kurang lebih 1.120 Calon anggota Legislatif mendaftar dari 1.170 tempat yang disediakan oleh KPU Riau serta sebanyak 29 calon perseorangan DPD yang mencalonkan. 


Beberapa tahapan besar, yang akan fokus Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau jalankan ke depannya, yaitu Kampanye yang akan di mulai dari tanggal 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. 


Setelah kegiatan tersebut, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Riau selanjutnya berfokus kepada Tahapan Puncak Hari Pemungutan dan Penghitungan Suara yang sama-sama kita ketahui pada hari Rabu tanggal 14 Februari 2024. 


Kemudian Rekapitulasi Penghitungan Suara berjenjang, sejak tanggal 15 Februari hingga 20 Maret 2024, dari mulai di tingkat Kecamatan, Kabupaten/Kota, Provinsi hingga di tingkat pusat di Jakarta.     

 

Insyaallah, di tanggal 23 Maret 2024,  jika tidak ada sengketa di Mahkamah Konstitusi (MK) atau 3x24 jam hasil pemilihan Presiden, Wakil Presiden, DPR RI, DPD, DPRD Provinsi Kab/Kota sudah bisa ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). 


Namun jika ada sengketa dan Pemilihan Presiden berlangsung II putaran, maka Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan kembali menyelenggarakan pemungutan dan penghitungan suara khusus untuk Pemilihan Presiden pada 26 Juni Tahun 2024. 


Dalam sambutannya, Kapolda Riau Irjen. Pol. Muhammad Iqbal, S.I.K., M.H menyampaikan bahwa untuk jumlah DPT untuk Provinsi Riau pada Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 (Laki-laki =2.399.163) (Perempuan = 2.333.011) Jumlah Total (4.732.174) dengan jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) sebanyak 19.366 TPS. Jumlah data Pemilih yang tersebut berada di 1.862 Desa dan Kelurahan sebanyak 172 Kecamatan yang tersebar di 12 Kab/Kota Se Provinsi Riau.


Kemudian, 2 Perspektif pemaknaan Pemilihan Umum (Pemilu) yaitu sebagai arena kontestasi dan sebagai Arena Edukasi Politik. Apapun yang bersifat menjelek-jelekkan, memfitnah dan mendiskreditkan harus dihindari. Meski bukan berasal dari kita, kita juga jangan jadi orang yang membagikannya. 


Kapolda Riau Irjen. Pol. Muhammad Iqbal, S.I.K., M.H mengajak semua peserta Pemilihan Umum (Pemilu) dan pendukung harusnya menjadi orang yang mencerahkan masyarakat. 


Keamanan Pemilihan Umum (Pemilu) bukan hanya tugas kepolisian tetapi tugas kita bersama  dan dengan adanya kegiatan ini mampu meningkatkan sinergitas kita semua untuk menyatukan gerak langkah dalam menciptakan keamanan di Provinsi Riau.


Selanjutnya, Kegiatan dilanjutkan dengan Penyampaian Kata Sambutan oleh Gubernur Provinsi Riau Drs. H. Syamsuar., M.Si menyampaikan bahwa, atas nama Pemerintah Provinsi Riau, Gubernur Provinsi Riau Drs. H. Syamsuar., M.Si menyambut baik pelaksanaan acara ini.


Dan berharap bermanfaat untuk membantu pemerintah dan penyelenggara pesta demokrasi Pemilihan Umum (Pemilu) dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang nantinya akan dilaksanakan serentak pada tahun 2024 di Provinsi Riau.


Dan juga, Gubernur Provinsi Riau Drs. H. Syamsuar., M.Si menyampaikan bahwa satu hal terpenting dan harus selalu kita ingat ketika menyongsong momen demokrasi lokal ini adalah harapan dari seluruh rakyat. Harapan rakyat agar Pemilihan Umum (Pemilu).


Dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) bisa menjadi wahana pemenuhan hak- hak politik rakyat secara langsung, inklusif, dan demokratis. Pemilihan Umum (Pemilu) ini harus dilaksanakan secara Langsung Umum Bebas dan Rahasia (LUBER).


Pemerintah Provinsi Riau pada tahun 2022 telah melaksanakan kegiatan berkenaan Sosialisasi Pendidikan politik terhadap Pemilihan Umum (Pemilu) dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) sesuai dengan Permendagri Nomor 36 tahun 2010 tentang Pendidikan Politik yang diantaranya:


1. Pendidikan budaya politik bagi partai dan masyarakat di Kabupaten Bengkalis dan Kota Pekanbaru dengan mengundang peserta sebanyak 60 orang terdiri dari Partai Politik, Tokoh Masyarkat, Tokoh Agama, Tokoh Wanita, Tokoh Pemuda.


2. Pendidikan Politik Bagi Calon Pemilih Pemula di Kabupaten Indragiri Hilir, Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Kampar dan Kota Pekanbaru mengundang peserta sebanyak 210 orang terdiri Pelajar SMA /SMK sederajat.


Gubernur Provinsi Riau Drs. H. Syamsuar., M.Si juga  menyampaikan beberapa poin berkaitan dengan kegiatan tersebut yakni :

1. Pentingnya Koordinasi, komunikasi antar beberapa intansi/lembaga yang memiliki tanggungjawab atas kesuksesan Pemilihan Umum dan Pilkada Serentak tahun 2024.


2. Pentingnya informasi, himbauan, pengetahuan baik melalui sosilasisasi Pendidikan politik sehingga rakyat tidak mudah terpengaruh akan adanya isu-isu SARA, berita Hoax yang dapat memecah belahkan kerukunan, persatuan dan kesatuan bangsa. 


Sehingga rakyat semangat, antusias dan berpartisipasi dalam mensukseskan pesta demokrasi di Tanah Melayu ini yaitu Provinsi Riau.


Kegiatan Deklarasi Pemilu Damai Tahun 2024 dengan Tema “Pemilu yang Bersih, Aman, Kondusif dan Berintegritas” di Provinsi Riau berjalan aman, tertib, dan lancar. (Rls).



Pekanbaru, 28 Agustus 2023

Kasi Penkum Kejati Riau.


BAMBANG HERIPURWANTO, SH., MH

Jaksa Madya Nip.19770807 199703 1 002.