ROHIL- Kepala Kejaksaaan Negeri Rokan Hilir Yuliarni Appy SH., MH., Mengikuti Upacara Peringatan Hari Jadi Rokan Hilir ke 24.
Kegiatan Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Rohil ke-24 yang di pusatkan di depan kantor BPKAD, Jalan Merdeka, Bagansiapiapi, Rabu (4/10/2023) di sampaikan oleh Kasi Intel Kejari Rohil Yopentinu Adi Nugraha SH.,
Dijelaskan Yopentinu, adapun yang hadir dalam kegiatan Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Rohil ke-24 Wakil Bupati Rohil H Sulaiman, ketua DPRD Rohil Maston, Dandim 0321 Rohil Letkol Kav Nugaraha Yudha Perwira Negara S.IP.
Kajari Rohil Yuliarni Appy SH MH, Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto SH SIK, Ketua PN, Ketua PA, Ketua Bawaslu, Ketua KPU, para kepala OPD, tokoh pemuda, tokoh masyarakat dan berbagai unsur lainnya.
Dalam sambutannya, Bupati Rohil Afrizal Sintong secara langsung memimpin Upacara menyampaikan ungkapan rasa terimakasihnya dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh pendiri Kabupaten Rokan Hilir.
Sebagai bangsa yang bermartabat serta masyarakat yang berbudaya kata Bupati Afrizal Sintong, memperingati lahirnya suatu peristiwa haruslah dilihat, dikaji dan dicermati dari berbagai aspek. Karena dalam proses dan perjalanan peristiwa itu banyak terkandung pesan dan mempunyai makna.
Dan nilai-nilai moral yang patut dipahami, sekaligus menjadi pelajaran dan pengalaman bagi kita, khususnya bagi generasi muda sebagai penerus perjuangan bangsa dan pembangunan Rokan Hilir kedepan.
Oleh karenanya, sebagai penerus perjuangan bangsa, dan Pembangunan Rokan Hilir, hendaknya menjadikan nilai-nilai dan semangat dari suatu perjuangan tersebut, sebagai motivasi dan orientasi bersama didalam melaksanakan pembangunan.
Sejalan dengan nilai dan semangat tersebut diatas, maka tema yang di usung pada Peringatan Hari Jadi Kabupaten Rokan Hiir ke 24 tahun ini, adalah "Rokan Hilir Harmonis dan Damai,"tutup Bupati Afrizal Sintong.
Kegiatan Upacara Peringatan Hari Jadi Rokan Hilir ke 24 di Halaman Kantor BPKAD hingga selesai acar berjalan tertib aman dan lancar," tambah Kasi Intel Kejari Rohil Yopentinu Adi Nugraha SH saat dikonfirmasi awak media. (To).