Ticker

6/recent/ticker-posts

HUT Partai Nasdem ke 12 Dirayakan Kader Rohil Secara Bersama


ROHIL- Kader Nasdem kabupaten Rokan Hilir secara bersama merayakan HUT Partai Nasdem Rokan Hilir yang ke-12. Mereka mendengarkan pidato ketua umum Nasdem Surya Paloh secara virtual di kantor DPD Nasdem Rohil Jalan Pahlawan Bagansiapiapi, Sabtu (11/11/2023). 


Perayaan ulang tahun partai Nasdem kabupaten Rokan Hilir ini ditandai dengan pemotongan kue tar. Sebelumnya dilakukan doa bersama.


Dalam sambutannya, Bendahara partai Nasdem Rohil Yusup Muji Sutrisno,ST mengatakan bahwa kader Nasdem Rokan Hilir secara virtual mendengarkan pidato ketua umum partai Nasdem, Surya Paloh di kantor Nasdem Rohil. 


Hadir saat ini para pengurus DPD partai Nasdem Rohil, pengurus DPC partai Nasdem kecamatan, pengurus DPD dan DPC garda partai Nasdem kecamatan Bangko dan Sinaboi serta para media.


"Kita berkumpul bersama disini dengan sukaria bersama untuk merayakan 12 tahun partai Nasdem kabupaten Rokan Hilir,"jelas Muji.


Kata dia, semoga apa yang disampaikan ketua umum Surya Paloh dapat memberikan semangat bagi mereka semua. 


"Kita bergerak bersama dirumah restorasi partai nasdem khususnya kabupaten Rokan Hilir,"katanya.


Dalam kesempatan ini juga, bendahara partai Nasdem Rokan Hilir ini menyampaikan salam dari ketua Nasdem Rokan Hilir Basirun Nur Efendi yang saat ini sedang berada di Jakarta.


"Salam dari beliau semoga kita selalu kompak bergerak bersama untuk memenangkan partai Nasdem di setiap kecamatan di kabupaten Rokan Hilir,"pungkas Muji. (Rls).