Ticker

6/recent/ticker-posts

Ketua LLMB Rohil Minta Kapolres Tuntaskan Judi Gelper dan Dadu


 

ROHIL- Ketua LMBB Lembaga Laskar Melayu Bersatu Kabupaten Rohil Iskandar SE meminta kepada Kapolres Rohil, agar menuntaskan kasus perjudian yang marak seperti Gelper dan judi Dadu di Bagansiapiapi Kec. Bangko Kab. Rohil Provinsi Riau, Minggu 31 Nopember 2021.


Ketua LLMB Iskandar SE saat dikonfirmasi awak media melalui pesan singkat What Shapnya mengatakan, belakangan ini banyaknya keluhan masyarakat Bagansiapiapi tentang maraknya Gelper dan dadu di Bagansiapiapi Kec. Bangko," jelas Iskandar.


Perjudian ini membuat rusak generasi muda, saya sangat berang, kita minta pihak kepolisian Kapolres Rohil, agar cepat mengusut dan menangkap para pelaku pemilik dadu dan judi Gelper di Negri Seribu Kubah ini," ucap Panglima Muda.


" Kita berikan waktu beberapa Minggu ini, kalau tidak juga ada tanggapan dari pihak kepolisian, maka kita LLMB Rohil bersama masyarakat akan bertindak sendiri," tegas Panglima Muda Datuk Iskandar SE.


Apalagi kasus perjudian ini sudah lama, tapi masyarakat tak bisa berbuat apa- apa dan sekarang masyarakat sudah resah. Kami tidak rela bumi Melayu Rokan hilir ini ada tempat maksiat seperti judi, narkoba , portistusi dan maksiat lainnya," ungkap Panglima Muda.


Termasuk pater tuak yang menguasai jalan lintas Bagansiapiapi dan Ujung tanjung, kita sangat miris melihat pater tuak berjualan di pinggir jalan lintas Bagansiapiapi. Ini bumi Melayu yang mayoritas muslim, kami berharap bagi yang non muslim silahkan minum tuak tapi dirumah masing-masing jangan membuka tempat khusus minum tuak atau pater tuak untuk umum," terang Panglima Muda.


Apalagi dijalan lintas Bagansinembah dan Ujung tanjung, kalau laskar yang turun langsung nanti dikawatirkan bentrok dilapangan, untuk itu pihak kepolisian supaya sigab menanggapi perkara ini," pinta panglima muda Iskandar  SE.


Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH SIK didampingi Kabag Humas Polres Rohil Akp Juliandi SH saat dikonfirmasi awak media melalui pesan singkat What Shapnya mengatakan, terimakasih sebelumnya kami ucapkan, ada kepedulian terhadap masalah perjudian," jelas Akp Juluandi SH.


" Ini yang kita harapkan, agar silahkan melaporkan secara langsung ke pihak kepolisian, apabila ada perjudian dan kemaksiatan," kata Akp Juliandi SH.


Kita siap untuk menangkap dan memproses secara hukum apabila ada pidananya. Kita juga sudah keliling juga ke Bagansiapiapi dan melaksanakan patroli, sampai saat ini belum ada ditemui kegiatan perjudian di Bagan api," ujar Akp Juliandi.


" tolong laporkan langsung saja ke kepolisian, pasti akan kita tindak lanjuti dan proses secara hukum," tegas Kabag Humas Polres Rohil Akp Juliandi SH.



Reporter: TO.